Kunjungan KKP ke FPIK untuk Koordinasi Tugas Belajar

Kunjungan KKP ke FPIK untuk Koordinasi Tugas Belajar

FPIK, SEMARANG – Jumat (8/3) Pusat Pendidikan Kelautan dan Perikanan telah melakukan kunjungan ke Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro, Kampus Tembalang Semarang. Kunjungan ini diadakan dalam rangka koordinasi penyelenggaraan tugas belajar Pegawai Negeri Sipil Kementerian Kelautan dan Perikanan. Koordinasi ini sekaligus untuk memonitoring PNS KKP yang sedang tugas belajar di FPIK Undip dan melengkapi penandatangan dokumen pembayaran beasiswa yang terdiri dari Surat Perintah Kerja (SPK), Berita Acara Serah Terima (BAST), Berita Acara Pembayaran (BAP) dan Kuitansi Pembayaran.
Kedatangan dari pihak KKP yang diwakili oleh Wawan Kuncoro, S.St. Pi dan Fatima Inamunjita disambut baik oleh pihak FPIK Undip yang diwakili oleh Prof. Ir. Tri Winarni Agustini selaku Dekan, Prof. Agus Trianto, ST., M.Sc., Ph.D selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Aninditia Sabdaningsih, S.Si., M.Si serta Dr. Drs. Subagiyo, M.Si. sebagai Ketua Program Studi Pascasarjana FPIK Undip. Perwakilan KKP berharap proses pembelajaran para PNS yang melaksanakan tugas belajar di FPIK Undip dapat berjalan dengan lancar. “Kami berharap para mahasiswa dari PNS KKP ini bisa menjalankan dan menyelesaikan studi dengan lancar dan tepat waktu serta berharap kedepannya akan ada lebih banyak PNS KKP yang melanjutkan studi di FPIK Undip”, tutur Prof. Tri. (Adm)

Asesor Kompetensi FPIK Undip Tahun 2024 Terima Sertifikat Asesor Kompetensi BNSP

Asesor Kompetensi FPIK Undip Tahun 2024 Terima Sertifikat Asesor Kompetensi BNSP

FPIK Semarang (1/03), telah dilakukan penyerahan Sertifikat Asesor Kompetensi BNSP kepada para asesor kompetensi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro tahun 2024. Arief Budhi Dharma, selaku salah satu Master Asesor BNSP menyerahkan sertifikat tersebut di ruang rapat senat FPIK Undip, Gedung A, lantai 3.
Penerima Sertifikat Asesor Kompetensi FPIK Undip terdiri dari 11 dosen dari Program Studi Perikanan Tangkap, Teknologi Hasil Perikanan, dan Manajemen Sumber Daya Perairan. Sertifikat Asesor Kompetensi BNSP diberikan kepada para Asesor Kompetensi FPIK Undip sebagai perpanjangan masa berlaku sertifikat asesor yang sebelumnya sudah berakhir masa berlakunya. Sertifikat diberikan setelah para asesor mengikuti pelatihan sebagai upgrading Asesor Kompetensi yang diberikan oleh BNSP dan berlaku selama 3 tahun kedepan. Selamat kepada para Asesor Kompetensi FPIK Undip atas sertifikasinya dan semoga menjadi asesor yang bertanggung jawab:) (Adm)

FPIK, JAYA!!!

Jejak Prestasi: Mahasiswa FPIK Undip Magang di Negeri Sakura

Jejak Prestasi: Mahasiswa FPIK Undip Magang di Negeri Sakura

Pada tanggal 22 dan 23 Februari 2024, sebanyak delapan mahasiswa dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Diponegoro telah terbang ke Jepang untuk menjalani program magang di beberapa Perusahaan di Jepang selama dua semester. Program magang ini tidak hanya menjadi langkah berani, tetapi juga sebuah kesempatan emas bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri di lingkungan kerja internasional. Keberangkatan ini juga menandai kelanjutan program magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang telah dilaksanakan oleh FPIK Undip sejak beberapa tahun kebelakang.

Kedelapan mahasiswa yang berangkat magang ke Jepang merupakan mahasiswa yang berasal dari program studi Teknologi Hasil Perikanan (THP) dan Ilmu Kelautan. Mereka menjalani magang di Perusahaan Jepang yang berfokus pada bidang budidaya kerang dan pengolahan pangan laut. Selama menjalani magang di beberapa perusahaan di Jepang, para mahasiswa FPIK Undip akan dapat belajar langsung dari praktisi industri terkemuka di bidangnya. Beberapa bulan sebelum keberangkatan, para mahasiswa telah menjalani pelatihan bahasa Jepang yang intensif, yang diberikan oleh LPK Kokorono Siji sebagai bagian dari persiapan mereka sebelum memasuki lingkungan kerja di Jepang.

Keberangkatan delapan mahasiswa ini merupakan awal dari serangkaian keberangkatan mahasiswa FPIK lainnya yang juga berhasil lolos seleksi magang di Jepang. Dengan adanya program magang ini, diharapkan mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan dan memperoleh pengalaman berharga di industri perikanan dan kelautan internasional. Harapan pihak universitas dan fakultas adalah agar program magang MBKM ke Jepang ini dapat terus berlanjut dan berjalan dengan baik, sehingga nantinya mahasiswa dapat kembali ke Indonesia dan berkontribusi maksimal untuk kemajuan sektor perikanan dan kelautan di tanah air.

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama FPIK Undip dan BBPI Semarang

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama FPIK Undip dan BBPI Semarang

FPIK, SEMARANG – Rabu (21/2) Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro (FPIK Undip) Prof. Ir. Tri Winarni Agustini, M.Sc., Ph.D didampingi oleh Wakil Dekan 2, Prof. Dr. Aristi Dian Purnama Fitri, S.Pi., M.Si. telah melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara FPIK Undip dengan Balai Besar Penangkapan Ikan (BBPI) Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan yang diwakili oleh Dr. Bagus Oktori Sutrisno, A. Pi, MM. Bertempat di Gedung Dekanat FPIK Undip, penandatangan kerjasama ini merupakan perpanjangan kerjasama yang sudah berlangsung sejak tahun 2020.
Berbeda dengan kerjasama yang berlangsung pada 3 (tiga) tahun sebelumnya, kerjasama kali ini akan berlaku lebih lama dan mencakup ruang lingkup kerjasama yang lebih banyak, salah satunya adalah kerjasama dalam hal memberikan kesempatan magang atau praktek kerja lapangan bagi mahasiswa FPIK di BBPI dalam rangka mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
Dengan penandatanganan kerjasama ini, diharapkan kerjasama antara FPIK Undip dan BBPI semakin solid dan bermanfaat bagi kedua belah pihak. Langkah ini menjadi Langkah penting dalam mengembangkan sumber daya manusia di bidang perikanan dan kelautan serta mempererat hubungan antarlembaga. Sebagai penutup, acara ditandai dengan momen foto bersama sebagai simbol dari komitmen bersama untuk mencapai tujuan yang lebih baik bagi masa depan Perikanan Tangkap Indonesia. (Adm)

Kunjungan FPIK ke BUBK-KKP Kebumen: Mendorong Kerjasama dan Praktik Budidaya Udang Ramah Lingkungan

Kunjungan FPIK ke BUBK-KKP Kebumen: Mendorong Kerjasama dan Praktik Budidaya Udang Ramah Lingkungan

FPIK, SEMARANG – Selasa (13/2) Dalam rangka inisiasi kerjasama dengan Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya KKP, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Diponegoro melaksanakan Kegiatan Tinjauan Tambak ke Budidaya Udang Berbasis Kawasan (BUBK) di Kebumen, Jawa Tengah. Dekan FPIK, Prof. Ir. Tri Winarni Agustini, M.Sc., Ph.D., Prof. Dr. Ir. Sri Rejeki, M.Sc., serta Prof. Dr. Ir. Suradi, M.S., hadir sebagai perwakilan dari FPIK Undip dalam kunjungan ini. Kehadiran Dekan FPIK beserta staf ke BUBK-KKP Kebumen disambut hangat oleh perwakilan Pemerintah Kabupaten Kebumen yakni Bapak Agung dan Kepala Divisi Produksi BUBK-KKP Kebumen, Bapak Maskar Jayadi beserta jajarannya.
Selain untuk inisiasi kerjasama, kunjungan ini juga merupakan kesempatan untuk berbagi pengetahuan tentang praktik budidaya udang yang optimal namun tetap memperhatikan keberlanjutan lingkungan. BUBK Kebumen sendiri merupakan tambak budidaya udang terbesar di Indonesia dengan lahan mencapai 100 hektar, yang dibangun dari kolaborasi KKP bersama pemerintah daerah Kebumen. Tambak udang milik BUBK Kebumen ini menjadi percontohan nasional tambak udang modern berbasis kawasan bagi para pembudidaya lokal khususnya industri budidaya udang, yang juga didukung dengan infrastruktur yang baik seperti tandon, IPAL, laboratorium, gudang pakan, gudang produksi, kantor dan mess. Diharapkan, kunjungan ini dapat menjadi inspirasi bagi FPIK untuk dapat turut membantu mengembangkan industri budidaya udang secara tepat dan optimal mulai dari proses budidaya, panen, sampai dengan pasca panen. (Adm)

JAGA KEBUGARAN, SENAM BERSAMA DI FPIK

JAGA KEBUGARAN, SENAM BERSAMA DI FPIK

FPIK, SEMARANG – Jumat (19/1) Kegiatan senam bersama telah sukses digelar di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Undip, Kampus Tembalang. Kegiatan ini dihadiri oleh sivitas akademika Undip, yaitu para dekan, dosen, stake holder, serta staf yang antusias mengikuti senam. Senam bersama ini merupakan kegiatan rutin Universitas yang diadakan tiap hari Jumat dan dilaksanakan secara bergantian oleh seluruh fakultas di Undip dalam upaya meningkatkan kesehatan para sivitas akademika Undip, dengan dipandu oleh instruktur senam professional, yang memandu para peserta dengan gerakan yang enerjik dan menyenangkan.
Meskipun cuaca sempat gerimis, hal itu tidak menyurutkan semangat dan antusias para peserta senam. Setelah senam bersama selesai, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Dekan FPIK, Prof. Ir. Tri Winarni Agustini, M.Sc., Ph.D., dan Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si., selaku Wakil Rektor 1 Universitas Diponegoro. Keduanya memberikan apresiasi atas keaktifan dan partisipasi dalam kegiatan tersebut, menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan semangat kebersamaan dalam lingkungan Universitas Diponegoro. Puncak acara ditandai dengan sesi foto bersama, dan berlanjut dengan santap bersama, dimana para peserta dapat menikmati hidangan yang telah disiapkan, menciptakan suasana kebersamaan yang hangat dan akrab diantara sivitas akademika Undip.
Salam Sehat, FPIK Jaya! (Adm)