Memperingati Hari Kartini dan Halal Bihalal

Memperingati Hari Kartini dan Halal Bihalal

FPIK UNDIP. Jumat, 05 Mei 2023 dilaksanakan Halal Bihalal dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1444 H yang diusung dengan tema “Kembali Fitri, Menjadi Pribadi yang Berdaya, Bermartabat, dan Menginspirasi untuk Negeri” yang dihadiri oleh Ibu Dekan FPIK, Wakil Dekan FPIK, Tenaga Kependidikan dan Dosen. Acara halal bihalal berisi Tausiyah “Mempermudah urusan orang lain” dan doa oleh ustadz Dr. Fakhrudin Aziz LC, MA. Selain Halal Bihalal sekaligus juga dilakukan Peringatan Hari Kartini ke-58.

Rangkaian acara peringatan Hari Kartini dimulai dengan menyanyikan lagu ibu kita kartini guna mengenang kembali semangat jua ibu kartini, selanjutnya pemutaran video kreatif lomba bertemakan “Kartini” yang dapat dilihat di chanel youtube Official FPIK UNDIP , kemudian di acara penutup terdapat talk show inspiratif “Semangat Kartini Meningkatkan Peran Perempuan dalam Berkarya, Mengabdi Untuk Negeri, dan Bermartabat Bagi Keluarga” dengan pembicara Ir. Sakina Rosellasari, M.Si., M.Sc., kepala dinas DISNAKERTRANS. Antusiasme hadirin terlihat dari hasil lomba video kreatif serta pegawai perempuan kompak menggunakan kebaya untuk meramaikan acara.

Penetapan UKT Camaba FPIK Undip Jalur SNBP 2023/2024

Penetapan UKT Camaba FPIK Undip Jalur SNBP 2023/2024

Semarang.  SNBP merupakan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi, pada SNBP calon mahasiswa dititikberatkan prestasi di raport dan di bidang akademik ataupun non akademik dan cuma siswa dinyatakan eligible yang berhak mendaftar SNBP 2023. Kegiatan verifikasi  penetapan UKT camaba jalur SNBP 2023/2024 FPIK Undip dilaksanakan tanggal 10 April 2023. Terdapat 195 camaba dari 6 prodi yang harus ditetapkan UKT nya oleh tim verifikasi yang beranggotakan wadek 2, manager TU, Spv Sumberdaya, operator UKT dan Bem. Berdasarkan data dari kemdikbud (sumber : https://sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ptn_sn.php?ptn=355) dari 6 prodi yang ada di FPIK Undip, peminatan di prodi Oseanografi yang paling banyak yaitu 286 peminat dengan daya tampung 39. Berikut tabel peminatan pada fakultas FPIK Undip :

NoKode ProdiProdiJenjangDaya Tampung 2023Peminatan 2022
1355011MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRANSarjana34232
2355012AKUAKULTURSarjana29211
3355013PERIKANAN TANGKAPSarjana24123
4355014ILMU KELAUTANSarjana42243
5355015OCEANOGRAFISarjana39286
6355016TEKNOLOGI HASIL PERIKANANSarjana26135
Fpik Undip Ikut Serta Dalam Intermediasi Teknologi pada Marine Science Technopark Kabupaten Jepara

Fpik Undip Ikut Serta Dalam Intermediasi Teknologi pada Marine Science Technopark Kabupaten Jepara

Semarang. Selasa, 11 April 2023, Prof. Tri menghadiri kegiatan Intermediasi Teknologi pada Marine Science Technopark di Telukawur Kabupaten Jepara. Acara tersebut mengusung tema “Peningkatan Produktivitas Udang Vaname Melalui Strategi Perekayasaan Pengelolaan Air”. Sambutan selamat datang Marine Science Technopark dan Paparan materi acara sampaikan oleh Direktur Direktorat Science and Techno Park, Prof. Dr. I Nyoman Widiasa, S.T., M.T. Sambutan pengarahan sekaligus pembukaan oleh Kepala Bapped Jateng. Dahulu MSTP merupakan bagian dari FPIK Undip tapi di tahun 2017 diambil alih pengelolaannya oleh Rektorat Undip.

 

BKIPM GOES TO CAMPUS

BKIPM GOES TO CAMPUS

Kuliah Umum “Peran BKIPM dalam Implementasi Sistem Manajemen Kesehatan Ikan, serta Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan bagi Kesejahteraan Masyarakat Indonesia”

Semarang. Dalam rangka BKIPM Goes to Campus, FPIK Undip mengadakan Kuliah Umum yang bertemakan “Peran BKIPM dalam Implementasi Sistem Manajemen Kesehatan Ikan, serta Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan bagi Kesejahteraan Masyarakat Indonesia” dengan narasumber Dr. Ir. Pamuji Lestari, M.Sc selaku Kepala BKIPM – KKP di Auditorium FPIK Undip pada tanggal 20 Maret 2023. Kuliah umum ini diadakan secara luring dan juga daring melalui siaran langsung Zoom dan Youtube. Melalui kuliah umum tersebut diharapkan mahasiswa dapat menimba ilmu pengetahuan tentang Manajemen Kesehatan Ikan, serta Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan langsung dari pakar/ praktisi BKIPM.

 

BKIPM Gandeng FPIK UNDIP dalam Pengembangan Ilmu Pengetahuan di Bidang Perkarantinaan Ikan, Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan

BKIPM Gandeng FPIK UNDIP dalam Pengembangan Ilmu Pengetahuan di Bidang Perkarantinaan Ikan, Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan

FPIK. Senin, 20 Maret 2023 telah dilaksanakan Perjanjian Kerjasama FPIK UNDIP dengan Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM). Penandatanganan kerjasama tersebut dilakukan oleh Prof. Tri dan Bpk. Sokhib selaku Kepala BKIPM Semarang serta dihadiri oleh segenap jajaran staf BKIPM. Tujuan dari kerjasama tersebut adalah  Pengembangan Ilmu Pengetahuan di Bidang Perkarantinaan Ikan, Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan.

Ruang lingkup kerjasama tersebut  meliputi :

  • Peningkatan kapasitas sumber daya manusia kelautan dan perikanan dalam mendukung merdeka belajar – kampus merdeka
  • Pengembangan penelitian dalam bidang penyakit ikan, mutu dan keamanan hasil perikanan
  • Pertukaran data dan informasi
  • Sosialisasi dan penyadartahuan (public awareness) bersama di bidang perkarantinaan ikan, mutu dan keamanan hasil perikanan.
Peresmian Laboratorium Karantina Ikan

Peresmian Laboratorium Karantina Ikan

Semangat baru dengan laboratorium karantina ikan yang baru. Pada hari senin, 20 Maret 2023, telah dilakukan acara peresmiaan pembukaan laboratorium karantina ikan pada Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro. Acara peresmian Laboratorium diresmikan secara terbuka di lokasi laboratorium dengan pihak BKIPM dengan Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro. Acara peresmian dihadiri oleh Prof. Tri Selaku dekan, staff, mahasiswa fakultas perikanan dan ilmu kelautan universitas diponegoro, juga dihadiri dari pihak BKIPM yakni Dr. Ir. Pamuji Lestari, M.Sc selaku kepala BKIMP dan staff BKIMP. Kegiatan peresmian laboratorium diawali dengan acara pemotongan pita di depan pintu masuk laboratorium yang dilakukan oleh Dr. Ir. Pamuji Lestari, M.Sc dan Prof Tri, setelah pemotongan pita dilanjut dengan kegiatan berkeliling laboratorium dan penjelasan singkat tentang laboratorium tersebut, sebagai penutup acara dilakukan foto bersama dengan dekan dan kepala BKIPM serta mahasiswa di depan laboratorium sebagai dokumentasi. Diharapkan dengan diresmikannya laboratorium karantina ikan tersebut dapat mendukung proses pembelajaran, penelitian dan pengabdian civitas akademik dalam mewujudkan Misi Undip yaitu menghasilkan lulusan yang unggul dan kompetitif.